Jual Sofa Ruang Tamu Murah Online Terbaik & Terlengkap
Sofa Ruang Tamu adalah furniture yang sangat penting untuk tersedia di tiap hunian. Ada banyak pilihan sofa ruang tamu yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan dan fungsinya yang berbeda. Setiap sofa dirancang bukan hanya memberikan kesan yang indah dalam sebuah ruangan saja, melainkan juga dapat menampilkan sisi fungsionalitas.
Tidak hanya memperhatikan material sofa saja, anda juga harus memilih sofa agar sesuai dengan gaya desain rumah. Maka dari itu, sebelum memilih sofa, harus tahu jenis-jenis sofa ruang tamu terlebih dahulu.
Jenis-jenis Model Sofa Ruang Tamu
Berikut ini ada beberapa jenis sofa untuk ruang tamu minimalis hingga modern yang populer, antara lain:
1. Sofa Bed
Sofa bed saat ini memang sangat populer. Jika anda menginginkan sofa yang multifungsi, maka bisa memilih produk ini karena dapat diubah sebagai tempat tidur. Sofa bed ini memang mengutamakan fitur yang hemat ruang dan keserbagunaan untuk hunian maupun apartemen.
Selain itu, sofa bed dapat dijadikan pilihan ketika ada teman atau anggota keluarga bermalam, anda tidak perlu lagi membeli Kasur model lipat, tinggal pakai sofa bed saja. Selain itu, sofa beda dapat dijadikan sebagai jenis sofa kekinian mengingat banyak fungsinya.
Produk sofa bed mempunyai kekuatan yang benar-benar solid, bahkan seringkali tampak jahitan lengan dan kecil yang terlihat tersembunyi. Menawarkan kenyamanan, lembut dan halus karena memiliki bantalan. Jenis sofa ini sangat cocok bagi anda yang ingin beristirahat untuk bersantai dan lebih mengutamakan kenyamanan.
2. Sofa Chesterfield
Sofa chesterfield dirancang supaya orang yang duduk di atasnya tidak membuat pakaiannya kusut. Di abad ke-19, sofa Chesterfield memiliki ciri utama, yakni maskulin dan elegan. Anda akan merasa jatuh cinta oleh keindahan pada sofa ini. Jenis sofa ini terkenal melalui lengannya yang terlihat seolah digulung dengan ketinggian sejajar sandarannya.
Sofa ini biasanya terbuat dari bahan material kulit atau beludru. Memiliki keunikan pemakaian pola fringe dan kancing yang dapat menampilkan kesan mewah. Chesterfiled umumnya diletakkan di tempat-tempat yang klasik dan mewah. Anda dapat menggunakan sofa ini pada ruang tamu bergaya elegan atau klasik.
3. Sofa Tuxedo
Sofa Tuxedo memiliki penampilan yang tegas dan gagah. Sofa ini dirancang oleh Billy Baldwin, seorang desainer interior terkenal. Jenis sofa ini memiliki bentuk berbeda dari gaya lainnya, yakni berbentuk kotak. Memiliki sandaran tangan yang tinggi dan sejajar dengan bagian sandarannya, dan memiliki sudut yang kaku.
Jenis sofa ini biasanya mempunyai sandaran dengan sandaran tangan lebih tinggi dari jenis yang lainnya. Anda dapat memilih sofa Tuxedo untuk ruangan lebih formal. Jika anda mempunyai desain hunian futuristic, maka sofa ini dapat memberikan kesan yang elegan dan mewah.
4. Sofa Lawson
Sofa Lawson awalnya dirancang khusus seorang ahli keuangan, Thonas Lawson, pada abad ke-20. Mempunyai struktur sofa minimalis dengan desain modern, menyesuaikan keinginan pembuatnya saat kondisi market pada waktu itu diramaikan oleh sofa Victoria berornamen.
Model sofa Lawson ini dibuat dengan konstruksi yang kokoh, kuat dan besar serta dapat memberikan kenyamanan. Memiliki ciri khas, sandaran lengannya lebih rendah, jadi anda bisa memakainya untuk bersantai sejenak atau beristirahat saat tidur siang. Biasanya sofa ini mempunyai kaki dari bahan dasar kayu.
Sampai saat ini desain sofa Lawson masih tetap populer mengingat gaya desainnya mengusung gaya-gaya Amerika dan kasual, yang mengutamakan kenyamanan.
Jual Berbagai Model Sofa Ruang Tamu di UKUR
UKUR merupakan marketplace toko bahan bangunan online di Indonesia yang jual Sofa Ruang Tamu berkualitas dari berbagai jenis. Temukan tipe atau model Sofa Ruang Tamu yang tepat dan nikmati kemudahan belanja produk konstruksi di UKUR.
Aneka pilihan harga Sofa Ruang Tamu terbaik sesuai keinginan anda pasti tersedia. Cek juga koleksi produk furnitre lainnya yang tersedia disini, mulai dari dari Meja, Kursi, Lemari, Rak, dan lain-lainnya. Semua produk dijamin siap memenuhi kebutuhan anda. Belanja di UKUR juga ada banyak promo dan diskon, pasti hemat beli Sofa Ruang Tamu online di UKUR.
Nikmati beberapa keuntungan beli Sofa Ruang Tamu online di UKUR berikut ini:
• Banyak pilihan jenis dan tipe
• Mudah menemukan Sofa Ruang Tamu murah berkualitas
• Promo dan diskon bikin anda lebih hemat
• Pengiriman cepat dan mudah
• Bisa cicil 0% dari berbagai bank
• Produk bergaransi
Yuk cek produk Sofa Ruang Tamu yang ada. Nikmati murah dan praktisnya belanja di UKUR.
FAQ – Pertanyaan Umum Terkait Sofa Ruang Tamu
Ada beberapa pertanyaan umum terkait sofa ruang tamu yang berhasil kami rangkum, antara lain:
Berapa ukuran sofa 3 seater?
Ukuran sofa 3 seater umumnya memiliki panjang dengan kisaran 180-254 cm, dengan tinggi sekitar 85-110 cm dan kedalaman sekitar 75-100 cm. Sofa yang rangkanya kokoh dan kuat bisa muat sampai 3-4 orang.
Apa itu kursi sofa?
Secara umum, kursi sofa adalah kursi panjang dengan sandaran dan lengan, memiliki lapisan busa serta upholstery. Sofa merupakan istilah yang diadopsi dari sopha, yang artinya tempat duduk yang berbentuk dipan.
Berapa panjang sofa ruang tamu?
Untuk ruang tamu yang berukuran sekitar 4x6 m, idealnya ukuran sofa yaitu pada sofa 3 seater yang memiliki panjang sekitar 180 cm – 235 cm dengan tinggi 7 cm. Jika anda mengukur kedalaman kursi sofa, maka anda dapat mengetahui besarnya dudukan yang terdapat pada sofa. Untuk memudahkan, ukur bagian depan hingga bagian belakang sofa.
Berapa usia pemakaian sofa?
Walaupun mempunyai umur penggunaan yang lebih lama, sekitar 7-15 tahun, tapi sofa harus dilakukan penggantian apabila sudah tidak dapat berfungsi dengan baik.
Sofa terbuat dari apa?
Material pembuatan sofa paling sering adalah dari katun. Bahan sofa katun biasanya mempunyai ciri khas tekstur yang lembut dan halus. Wajar jika bahan sofa ini sering menjadi pilihan favorit. Hanya saja kekurangannya yaitu saat terkena air, maka akan sulit membersihkannya.