Jual Busa Peredam Suara Murah Online Terbaik & Terlengkap
Busa peredam suara adalah bahan berpori dengan struktur sel yang padat. Bahan ini memiliki kemampuan untuk menyerap dan meredam gelombang suara, membantu mengurangi gema dan kebisingan yang berlebihan di dalam ruangan. Manfaat utama busa peredam suara adalah mengurangi kebisingan di dalam ruangan. Ini terutama bermanfaat dalam lingkungan yang berisik, seperti studio rekaman, ruang pertemuan, atau ruang bermain anak.
Berbagai Macam Fungsi Busa Peredam Suara
Keberadaan busa peredam suara pastinya sangat penting untuk menangkal suara yang berisik baik di luar maupun dalam rumah saja. Namun selain itu, ada beragam manfaat yang dimiliki peredam suara tersebut, berikut beberapa di antaranya:
• Mampu mencegah suara dan obrolan di ruang interogasi sehingga tidak terdengar dari luar.
• Menjaga suara di ruang rapat supaya tidak menimbulkan kebisingan.
• Membuat suara yang ada di dalam ruang bioskop tidak pecah ke luar.
• Dapat meredam suara saat bernyanyi maupun bermain musik di studio.
Bahan Peredam Suara yang Sering Dijual di Pasaran
Pastinya UKUR menyediakan berbagai macam peredam suara yang mampu mencegah kebisingan sehingga tidak terdengar dari luar. Namun sebelumnya Anda wajib mengetahui berbagai macam bahan peredam suara tersebut terlebih dahulu, berikut ulasannya.
1. Peredam Suara Berbahan Busa Telur
Rekomendasi peredam suara yang pertama ini bisa Anda jadikan pilihan untuk mengurangi kebisingan, baik dari dalam maupun luar. Pada dasarnya busa telur ini kurang cocok untuk meredam suara yang mempunyai frekuensi tinggi. Namun Anda dapat memanfaatkannya sebagai lapisan peredam suara tambahan.
2. Peredam Suara Berbahan Softboard
Jenis peredam suara yang terbuat dari serat polyester ini mempunyai ketebalan sekitar 1.2 cm. Di mana fungsi softboard ini kerap digunakan untuk meredam gema dan bahkan untuk menyerap suara ruangan yang berlebihan. Tips pemasangannya sendiri cukup gampang, Anda hanya membutuhkan wallpaper peredam suara maupun kain saja untuk membungkusnya.
3. Peredam Suara Berbahan Greenwool
Ada juga bahan peredam suara yang terbuat dari polyester fiber dengan sifatnya yang tahan air. Biasanya peredam suara ini ditanam di permukaan tembok maupun ditempelkan begitu saja. Namun, supaya suara bising dapat diredam secara maksimal maka Anda bisa menggunakan greenwool ini sebanyak 2 lapis.
4. Peredam Suara Berbahan Rockwool
Terakhir, Anda bisa menggunakan peredam suara yang berbahan dasar dari serat mineral ringan ini. Sebab, selain mampu meredam suara ternyata rockwool mampu menyerap panas karena densitas materialnya yang begitu tinggi yaitu sekitar 30 sampai dengan 100 gr / cm3.
Beberapa Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Membeli Busa Peredam Suara
Tentunya ada beberapa tips yang wajib Anda ikuti sebelum membeli busa peredam suara supaya tidak salah pilih ke depannya, berikut penjelasan artikelnya.
• Sesuaikan kebutuhan busa peredam suara dengan jenis ruangan.
• Pilih busa peredam suara yang berkualitas tinggi.
• Jangan tergiur harga busa peredam suara yang murah.
• Beli busa peredam suara di tempat yang sudah terpercaya.
Dapatkan Busa Peredam Suara Terbaik di UKUR
UKUR merupakan marketplace toko bahan bangunan online di Indonesia yang jual Busa Peredam Suara berkualitas dari berbagai jenis. Temukan tipe atau model Busa Peredam Suara yang tepat dan nikmati kemudahan belanja produk berkualitas di UKUR.
Aneka pilihan produk Peredam Suara seperti Peredam Suara Ruangan, Cat Peredam Suara, Alat Peredam Suara, Glasswool, dan Busa Peredam Suara terbaik sesuai keinginan Anda tersedia lengkap disini. Semua produk dijamin siap memenuhi kebutuhan anda. Belanja di UKUR juga ada banyak promo dan diskon, pasti hemat beli Busa Peredam Suara online di UKUR.
Nikmati beberapa keuntungan beli Busa Peredam Suara online di UKUR berikut ini:
• Banyak pilihan jenis dan tipe
• Mudah menemukan Busa Peredam Suara murah berkualitas
• Promo dan diskon bikin anda lebih hemat
• Pengiriman cepat dan mudah
• Bisa cicil 0% dari berbagai bank
• Produk bergaransi
Yuk cek produk Busa Peredam Suara yang ada. Nikmati murah dan praktisnya belanja di UKUR.
FAQ – Pertanyaan Umum Seputar Produk Busa Peredam Suara
Berikut ini merupakan berbagai macam pertanyaan umum mengenai produk busa peredam suara yang telah kami rangkum.
Apa saja yang bisa meredam suara?
Sebenarnya ada banyak sekali bahan yang bisa menyerap suara beberapa di antaranya yaitu busa, wool, kain, dan juga gabus. UKUR menyediakan busa peredam suara yang berkualitas sehingga berbagai macam kebisingan bisa dicegah.
Mengapa busa dan wol dapat dimanfaatkan sebagai peredam suara yang bising?
Sebab kedua bahan tersebut mampu menyerap mayoritas bunyi yang berlebih. Sehingga meskipun suaranya begitu keras maka tidak akan terdengar di luar karena mampu diserap oleh busa maupun wol.
Apa fungsi busa peredam suara?
Tujuan utama busa peredam suara yaitu untuk mencegah kebisingan dalam sebuah ruangan. Jenis bahan tersebut biasanya memang kerap digunakan untuk meredam suara dari luar yang masuk ke ruangan, dan bahkan sebaliknya.
Berapa tebal peredam suara?
Pada dasarnya tebal busa peredam suara ini bervariasi, namun umumnya berukuran 25 sampai dengan 50 mm dengan densitas 25 hingga 75 gr / cm3. Di sisi lain, bahan peredam suara tersebut kerap dijual di pasaran secara bebas dalam bentuk lembaran dan juga roll.
Apakah busa mampu meredam suara?
Tentu busa dapat digunakan untuk meredam suara yang begitu keras, sehingga tidak terdengar sampai luar.