Site icon Blog UKUR

Cara Memutar Ulang CCTV di TV, HP, dan Komputer Paling Praktis

Cara Memutar Ulang CCTV di TV, HP, dan Komputer Paling Praktis

CCTV telah menjadi perangkat keamanan wajib untuk bangunan dan hunian modern hari ini. CCTV sendiri memiliki fungsi yang dapat merekam kejadian di area, dimana ia diposisikan. Meskipun bukan perangkat baru, masih banyak orang yang belum memahami tentang cara memutar ulang CCTV di TV, HP, dan juga komputer.

Jika Anda termasuk salah satu orang yang ingin memasang CCTV, namun belum memahami perihal ini. Ulasan kami kali ini akan memberikan Anda gambaran jelas bagaimana cara memutar ulang CCTV tersebut. Penasaran? Langsung saja, cek pembahasan dari kami di bawah ini!

Cara Memutar Ulang CCTV di TV, HP, dan Komputer

Seperti yang kami sebutkan di awal, CCTV memiliki fungsi untuk merekam suatu kejadian dimana ia diletakan. Sehingga, CCTV adalah alat yang dapat menjadi pemantau situasi suatu area dan sekaligus penyedia bukti, jika terjadi suatu hal yang tidak diinginkan, seperti kejahatan pencurian, penganiayaan, dan lainnya.

Untuk cara playback CCTV sendiri, Anda dapat memutarnya di TV, HP, maupun komputer. Lebih jelasnya, berikut adalah penjelasan singkat bagaimana cara melakukannya:

1. Playback Rekaman CCTV dari TV atau Monitor

Foto : Pinterest

Jika Anda ingin memutar rekaman CCTV di TV atau monitor, Anda dapat memulai nya dengan menghubungkan terlebih dahulu sistem kamera CCTV Anda ke TV yang akan Anda gunakan sebagai penampil rekaman.

Namun sebelumnya, pastikan Anda memastikan bahwa CCTV telah hidup. Untuk bagian ini, cara mengetahui CCTV hidup atau mati sendiri adalah dengan melihat lampu merah berkedip pada kamera. Anda juga dapat memastikannya melalui pergerakan kamera CCTV.

Lalu, langkah cara playback CCTV selanjutnya yang dapat Anda lakukan adalah masuk ke sistem pengaturan, untuk mengakses tombol pemutar file rekaman. Selanjutnya, pilih menu Channel dan klik Video Type. Klik Start atau End Time pada jenis file video yang ingin Anda playback rekamannya.

Jika Anda telah melakukan semua langkah tersebut, klik “Play” untuk memainkan rekaman CCTV pada layar TV atau monitor Anda.

2. Playback Rekaman CCTV dari Komputer

Foto: www.distributor-cctv.com

Lanjut ke cara melihat rekaman CCTV di komputer. Untuk playback CCTV dari komputer, Anda dapat menghubungkan terlebih dahulu CCTV Anda dengan komputer. Setelah terhubung, Anda dapat mencari dan memainkan file rekaman yang ingin Anda tampilkan.

Sedangkan untuk melihat rekamanan CCTV melalui laptop, Anda harus menyambungkan terlebih dahulu DVR dengan HDMI. Opsi lainnya, Anda juga dapat memindahkan file rekaman CCTV yang ingin Anda lihat ke flashdisk atau media penyimpanan lainnya dan kemudian memutarnya melalui laptop Anda.

3. Playback Rekaman CCTV dari HP

Foto: 2.bp.blogspot.com

Berbeda dengan cara memutar ulang CCTV di TV maupun komputer, untuk melihat dan memutar ulang rekaman CCTV melalui HP, Anda akan membutuhkan bantuan aplikasi tertentu. Untuk bagian ini, Anda dapat langsung mengikuti beberapa langkah cara memutar ulang CCTV di HP di bawah ini:

a. Install Aplikasi Khusus

Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah menginstal aplikasi khusus yang memiliki fungsi untuk memutar rekaman CCTV. Saat ini, terdapat banyak aplikasi Android dengan fungsi tersebut, yang dapat Anda jumpai di Play Store.

Umumnya, beberapa merk CCTV memiliki aplikasi official nya tersendiri. Namun, Anda juga dapat mempertimbangkan menggunakan opsi aplikasi lainnya.

b. Tambahkan Perangkat

Setelah menginstall aplikasi pemutar CCTV sebelumnya, masukkan jenis perangkat yang ingin Anda putar ulang rekamannya.

c. Menghubungkan Aplikasi Dengan IP DVR

Sistem aplikasi pemutar CCTV ini biasanya menggunakan alamat IP DVR untuk terhubung dengan perangkat CCTV. Dalam hal ini, Anda dapat memasukkan alamat IP yang terhubung dengan CCTV Anda. Setelah terhubung, maka Anda telah dapat memantau rekaman CCTV Anda melalui HP.

Tips Pemasangan CCTV yang Baik

Selain memberikan panduan mengenai cara memutar ulang CCTV di TV, komputer dan juga HP, kami juga akan sedikit menambahkan tips pemasangan perangkat CCTV ini. Berdasarkan informasi dari teknisi pemasangan CCTV, terdapat beberapa tips dalam memasang CCTV secara mandiri. Adapun beberapa tips tersebut meliputi:

1. Pilih CCTV Sesuai Budget Anda

Jika Anda ingin memasang CCTV di bangunan Anda, pastikan untuk membeli CCTV yang sesuai dengan budget yang Anda miliki. Seperti yang diketahui, bukan rahasia lagi, bahwa CCTV adalah perangkat yang termasuk tidak murah.

Oleh karena itu, jika Anda memiliki budget terbatas, maka Anda sebaiknya Anda membeli CCTV dengan kamera yang berresolusi atau TVL yang lebih rendah. Pasalnya, CCTV model ini terbilang lebih murah, ketimbang CCTV dengan TVL tinggi.

2. Pertimbangkan Posisi Pemasangan CCTV

Tips pemasangan CCTV selanjutnya adalah terkait dengan posisi pemasangan. Dalam hal ini, Anda harus mengetahui dimana CCTV akan ditempatkan. Pasalnya, hal ini akan mempengaruhi jenis CCTV yang akan Anda gunakan.

Jika Anda ingin memasang CCTV di luar bangunan, maka jenis CCTV yang akan Anda gunakan adalah jenis CCTV Outdoor, begitu juga sebaliknya.

CCTV Outdoor umumnya memiliki keunggulan pada eksposur cahaya matahari, sehingga ia dapat menghasilkan gambar yang lebih jelas. Sedangkan keunggulan CCTV Indoor, terletak pada fitur LED Infrared yang memungkinkan CCTV merekam video dalam keadaan minim cahaya, dengan kualitas video yang cukup baik.

3. Koneksi Internet Stabil

Kebanyakan kamera CCTV saat ini beroperasi dengan jaringan Wifi. Hal ini memungkinkan pengguna untuk mengakses CCTV melalui melalui HP mereka.

Fitur ini memang memberikan kemudahan kepada pengguna. Namun, di lain sisi, Anda selaku pengguna juga harus menyediakan koneksi internet yang stabil, agar CCTV dapat bekerja dengan optimal.

4. Gunakan Jasa Pemasangan CCTV Profesional

Jika Anda ragu untuk melakukan pemasangan CCTV secara mandiri, opsi terbaik untuk Anda pilih adalah menggunakan jasa pemasangan CCTV. Saat ini, terdapat banyak toko elektronik yang menjual CCTV dan juga menyediakan paket layanan ini.

Umumnya, biaya pasang CCTV ini dapat bervariatif, bergantung pada toko dimana Anda memesan. Namun, umumnya biaya pemasangan CCTV per titik ini adalah sekitar Rp250.000,00- Rp500.000,00 (tidak termasuk CCTV nya).

Temukan Camera CCTV yang Dapat Merekam Suara di UKUR!

Telah Paham Bagaimana Cara Memutar Ulang CCTV di TV, HP, dan Komputer?

CCTV adalah salah satu perangkat wajib untuk memberikan keamanan extra di suatu area atau bangunan. Alat ini dapat merekam kejadian di suatu area, dimana ia diposisikan.

Rekaman yang didapatkan melalui CCTV sendiri dapat diputar melalui TV, HP, maupun komputer. Penjelasan cara memutar ulang CCTV di TV, HP dan komputer sebelumnya dapat menjadi referensi bagi Anda untuk playback rekaman CCTV Anda.

Namun, jika Anda belum memiliki CCTV dan berniat untuk membeli satu untuk bangunan Anda, Ukur dapat menjadi salah satu tempat terbaik dimana Anda dapat mendapatkannya.

Ukur sendiri adalah marketplace bahan konstruksi dan interior (Dinding & Plafon, Lantai, hingga Furniture) terpercaya yang menyediakan berbagai produk berkualitas, termasuk CCTV. Marketplace ini menawarkan banyak pilihan CCTV yang dapat Anda sesuaikan dengan preferensi Anda.

Exit mobile version