Mengenal Bahan HPL, Lapisan Finishing untuk Lemari Sultan!

Mengenal Bahan HPL, Lapisan Finishing untuk Lemari Sultan!

Pada material industri, khususnya untuk kebutuhan interior semakin beragam. Banyak yang menawarkan material ramah lingkungan dan salah satunya yaitu produk dari bahan HPL. Material tersebut menjadi pilihan sebagai pelapisan finishing pada berbagai produk furnitur untuk desain interior.

Jika memilih furnitur dari HPL ini, interior Anda bukan hanya sekadar menghadirkan nuansa yang menarik dan estetis. Material tersebut mampu membuat furnitur menjadi awet serta tahan lama.

Apa Arti HPL?

HPL atau high pressure laminate merupakan sebuah material berbahan plastik sintetis. Material tersebut akan dilaminasi atau di-press dengan tekanan sangat tinggi sehingga menghasilkan lembaran. Jika melihat lapisan pembentuknya, untuk urutannya yaitu kraft paper, lapisan dekoratif, serta terakhir laminasi bening.

Seluruh lapisan tersebut kemudian melalui proses press serta ditumpuk di dalam suhu yang sangat tinggi yaitu kurang lebih 140º Celcius untuk sekitar 1.000 kg/m². Ini yang membuat hasilnya berupa lembaran dengan tingkat ketahanan yang sangat tinggi serta tahan lama.

Selain itu, bahan high pressure laminate ini merupakan material yang mudah Anda terapkan di permukaan vertikal atau horizontal. Bahkan finishing material melengkung, Anda cukup memanaskannya saja lalu menyesuaikan tingkat ketebalannya.

Saat ini, HPL hadir dengan tingkat ketebalan yang berbeda-beda. Umumnya, tersedia bahan high pressure laminate dengan ketebalan antara 0,8 mm sampai 1,5 mm. Kemudian untuk lebarnya antara 244 cm sampai 122 cm.

Kapan Bahan HPL Pertama Kali Muncul?

Sebenarnya, kemunculan kayu high pressure laminate mulai dari tahun 1896. Pada waktu itu, terdapat ahli Kimia dari Belgia yang bernama Leo Hendrik. Di tahun tersebut ia hanya sekadar ingin membuat material sebagai alternatif isolator yang berharga murah.

Baca Juga:  Tips Memilih Ukuran Sofa dan 5 Daftar Ukuran Standar Sofa

Kemudian Leo membuatnya dari material plastik sintetis. Siapa yang menyangka, ternyata eksperimennya malah memberikan pengaruh yang signifikan terhadap dunia finishing. Bahkan apa yang menjadi penemuannya pun masih tetap diaplikasikan hingga saat ini.

Penemuan Leo Hendrik tersebut mengalami perkembangan dari yang awalnya hanya memiliki warna solid. Lalu berkembang sampai menghadirkan beragam motif yang keren.

Kenapa Finishing HPL Berikan Vibes Lemari Sultan?

Lemari Sultan
Foto: Tokopedia

Menggunakan bahan HPL tentunya mempunyai banyak keunggulan yang dapat Anda rasakan. Beberapa alasan mengapa bahan ini mampu menghadirkan vibes lemari sultan yaitu:

1. HPL Mempunyai Ketahanan Prima

High pressure laminate merupakan jenis kertas yang mempunyai ketebalan tinggi, bertekstur serta bermotif kayu. Bahan tersebut direkatkan ke kayu olahan, misalnya medium density fiberboard (MDF), particle board, maupun blockboard.

Proses produksi HPL yaitu dengan cara merekatkannya lewat tekanan serta suhu panas yang tinggi. Ini membuat bahan tersebut mempunyai bentuk lembaran serta ukuran yang besar.

Proses pembuatan high pressure laminate yang pengolahannya secara langsung oleh pabrikan membuat finishing material HPL tersebut punya durability yang baik. Bahan ini memang sangat cocok untuk jangka panjang, sehingga biasa dipakai untuk lemari pakaian minimalis modern.

2. Pengerjaan Lebih Rapi dan Cepat

Berbeda dengan penggunaan melamin maupun duco yang perlu waktu lama serta biaya tinggi, finishing dengan memakai bahan high pressure laminate cenderung lebih praktis, cepat, dan bahkan lebih murah. Tak jarang orang yang melakukan finishing tersebut tidak memerlukan waktu lama untuk menyelesaikannya.

Apalagi di dalam penggunaannya cukup Anda lem di kayu. Pengerjaannya pun bisa selesai meskipun melalui tukang kayu biasa. Bukan hanya itu, finishing-nya juga dijamin rapi dan sangat cocok untuk desain lemari pakaian kamar sempit.

Baca Juga:  Apakah CCTV Bisa Merekam Suara? Berikut Jawabannya!

3. Anti Gores dan Anti Air

Alasan berikutnya mengapa bahan HPL menjadi pilihan adalah karena memiliki sifat anti gores serta anti air. Penggunaan bahan utama high pressure laminate yaitu plastik polyvinyl chloride (PVC) yang keras. Inilah yang menjadikannya mampu tahan terhadap hawa panas, air, bahkan goresan.

Plastik keras PVC tersebut memang lebih kuat. Anda bisa membandingkannya dengan bahan sheet umum yang biasa Anda temukan sebagai perabotan rumah. Bahan high pressure laminate jauh lebih solid.

4. Menghadirkan Tampilan Minimalis dan Modern

Jika Anda memerlukan ruangan dengan konsep minimalis yang berpadu nuansa modern, Anda bisa mewujudkannya melalui finishing high pressure laminate. Ini akan menjadi pilihan yang sangat tepat untuk menghadirkan tampilan sesuai kebutuhan Anda.

Apalagi untuk high pressure laminate tersedia dalam bermacam motif. Beberapa motif tersebut seperti motif kayu, metalik, warna solid, sampai motif yang menyerupai granit maupun marmer. Dengan begitu, Anda tinggal memadukannya saja sesuai konsep ruangan maupun perabotan lain yang telah tersedia di ruangan tersebut.

jenis hpl
Foto: erainterior.com

Jenis HPL yang Cocok untuk Lemari

HPL terbagi lagi menjadi beberapa jenis. Berikut beberapa jenis bahan HPL yang recommended untuk lemari:

1. HPL Real Wood

High pressure laminate real wood juga kerap dinamakan motif kayu. Untuk motif serta teksturnya memang cukup menarik. Bahan tersebut mampu memberikan suasana yang natural seperti halnya dengan kayu pada umumnya.

Biasanya motif tersebut kerap menjadi pilihan untuk wardrobe, lemari, kitchen set, dan lain-lain. Selain itu, material ini juga memberikan nilai seni tinggi. Tersedia beberapa pilihan untuk motif kayu yang satu ini, misalnya bird eye, cat eye, classic eye, serta tiger eye.

2. HPL Special Features

Jenis kedua yaitu HPL yang hadir dengan motif khusus yang berpadu warna-warna berani. Memilihnya akan menghadirkan kesan metal serta bergradasi dan biasanya orang-orang memilihnya karena ingin menghadirkan nuansa modern pada ruangan di rumah atau di tempat kerja.

Baca Juga:  Mengenal 7 Jenis Galvalum dan Kelebihannya untuk Konstruksi

Bukan hanya sekadar warna berkesan metal serta bergradasi saja, namun jenis tersebut juga mempunyai warna-warna polos dan bertekstur. Hal tersebut akan menjadi sebuah perpaduan yang terlihat sangat istimewa. Terdapat beberapa pilihan motif dari jenis HPL ini, yaitu snake leather, waveline, hairline, dan lain-lain.

3. HPL Solid Color

Berikutnya ada jenis bahan HPL solid color yang menghadirkan kesan kuat serta berani. Terdapat 2 jenis yaitu doff dan glossy yang sama-sama menghadirkan keindahan saat digunakan.

Warna-warna yang kuat dan berani tersebut mampu menghadirkan kesan yang mewah dan elegan. Terdapat beberapa pilihan warna yang tersedia seperti merah, biru, oranye, hijau, dan kuning.

4. HPL Wood Grain

High pressure laminate wood grain atau motif gradasi kayu mempunyai corak yang bervariasi. Tersedia warna terang, warna pucat, sampai warna tua. Ada beberapa tipe yang tersedia seperti canadian maple, zebrano, dark ebony, dan zebra wood.

Sudah Tahu Bahan HPL untuk Finishing Lemari Sultan?

Sekian pembahasan seputar bahan high pressure laminate. Kesimpulannya, material yang satu ini memang terbukti menghadirkan banyak hal yang membuat orang-orang lebih memilihnya daripada material yang lain. Apalagi jika melihat harganya yang terjangkau. Pastinya akan semakin banyak orang memilih HPL tersebut.

jual lemari minimalis
Beli lemari minimalis berkualitas dengan harga terbaik, ya hanya di UKUR

Beli Lemari dengan Bahan HPL di Ukur

Bagi Anda yang memerlukan lemari berbahan HPL, Anda dapat membelinya di Ukur. Ukur merupakan tempat terpercaya untuk mendapatkan berbagai furniture dan perabotan rumah berkualitas, termasuk HPL. Selain itu, ada juga material kebutuhan rumah lainnya, seperti peralatan elektronik, sanitary, hingga beragam jenis lantai.

Di Ukur, Anda tak perlu repot-repot mencari tukang ketika ingin memasang barang yang Anda beli. Anda juga bisa berkonsultasi dulu sebelum membeli sehingga benar-benar mendapatkan produk sesuai dengan keinginan.