Apa Itu Plywood? Fungsi, Jenis, dan Keunggulannya

Apa Itu Plywood? Fungsi, Jenis, dan Keunggulannya

Dalam dunia furniture, ada salah satu istilah menarik yaitu plywood. Ini merupakan material berbahan dasar kayu yang sering menjadi bahan dasar suatu furniture dan bangunan. Untuk lebih jelasnya, pada artikel ini akan diuraikan secara lengkap apa itu plywood, fungsi, jenis, dan keunggulannya.

Apa Itu Plywood?

Plywood adalah material berbahan dasar kayu yang terbuat dari beberapa lapisan kayu tipis dan berbentuk panel. Adapun dalam proses pembentukannya, material kayu tersebut diletakkan secara melintang dengan sudut 90 derajat satu sama lain dan terbentuk dari lembaran kayu yang biasanya berjumlah ganjil.

Jumlah lapisan kayu penyusunnya minimal 3 lapis dan maksimal 13 lapis. Semakin banyak lapisan penyusun material ini, maka tentunya akan membuatnya semakin tidak fleksibel, namun lebih kuat saat Anda menggunakannya.

Fungsi Plywood

Tidak hanya pengertiannya, Anda juga tentunya perlu tahu apa itu fungsi dari bahan plywood. Adapun fungsi utamanya adalah sebagai material bahan bangunan dan furniture seperti lantai decking.

Tidak hanya itu, material ini juga berfungsi sebagai bagian struktur untuk lantai, balok, cetakan, dan panel. Jika Anda mau, material ini juga bisa Anda gunakan sebagai bagian dari pelapis exterior rumah, dinding, ataupun pintu. Selain itu, bisa juga untuk material internal seperti langit-langit atap dan panel dinding.

6 Jenis Kayu Plywood

Setelah Anda tahu apa itu plywood dan fungsinya, maka Anda perlu tahu juga apa saja jenis dari material ini. Berikut beberapa jenis-jenis material tersebut lengkap dengan ciri khasnya.

Baca Juga:  9 Inspirasi Warna Cat No Drop untuk Luar Rumah Terbaik

1. Soft Wood

furniuture dari jenis kayu softwood
foto: thegoodlifecentre.co.uk

Jenis kayu yang pertama ini biasanya terbuat dari kayu Jingjing, Sengon, atau Angsana. Sesuai dengan namanya, kayu ini memiliki tekstur lunak sehingga sering digunakan sebagai bahan furniture, fiberboard, lantai kayu, dan banyak lagi.

2. Hard Wood

Hard Wood
Foto : Pinterest

Hardwood merupakan kebalikan dari softwood, yang mana memiliki tekstur keras. Adapun kayu ini biasanya terbuat dari kayu meranti dan beberapa pohon buah-buahan. Jenis kayu plywood ini juga biasanya lebih mahal jika dibandingkan dengan softwood karena kekuatannya.

3. Film Face Plywood

Film Face Plywood
Foto : yalongwood.com

Film face plywood adalah triplek yang menggunakan bahan pelapis phoenix serta di-press dengan tekanan dan suhu tertentu. Akibatnya, material ini lebih awet dan tahan air daripada jenis lainnya. Nah, karena kekuatannya ini juga yang membuatnya sering orang manfaatkan sebagai bekisting, dinding rumah, dan lantai.

Salah satu contoh produk jenis ini yaitu lantai kayu parket. Lantai kayu parket adalah lantai kayu yang seperti potongan papan dan biasanya memiliki permukaan mengkilap.

4. Plywood Biasa

Plywood Biasa
Rak dari plywood biasa. Sumber foto :designboom.com

Jenis selanjutnya yaitu plywood biasa. Lalu, apa itu plywood biasa? jenis ini merupakan jenis yang dicirikan dengan tidak adanya lapisan khusus di bagian permukaannya sehingga sering juga digunakan sebagai bahan pembuatan furniture.

Namun, karena tidak memiliki lapisan khusus membuatnya relatif tidak tahan air. Untuk itulah, dalam pengaplikasiaannya sering orang tambahkan pelapis high pressure laminated (HPL) di permukaannya.

5. Melamin Face Plywood

Melamin Face Plywood
Foto : Pinterest

Jenis ini memiliki ciri khas khusus yaitu adanya lapisan melanin pada permukaannya. Tidak hanya itu, lapisan melanin yang digunakan pun memiliki motif tertentu seperti motif herringbone sehingga membuatnya lebih menarik.

Adapun melanin face plywood biasanya untuk pembuatan meja belajar, rak dapur, dan jenis furniture sejenis lainnya. Dengan memiliki motif menarik ini lah yang membuatnya sering sekali dipilih dalam pembuatan furniture tersebut.

Baca Juga:  Macam-Macam Busa Sofa dan Daftar Merk Busa Sofa Terbaik

6. Polyresin Plywood

Polyresin Plywood
Foto : Pinterest

Polyresin plywood adalah jenis multipleks yang dalam pembuatannya menggunakan ply bening dan di-coating dengan resin di atasnya. Adapun jenis ini memiliki 6 lapisan dalam pembuatannya sehingga sudah cukup kokoh sebagai material bangunan dan furniture Anda.

Keunggulan Plywood

Penting bagi Anda untuk tahu keunggulannya agar bisa lebih mengetahui apa itu plywood. Adapun keunggulan dari material ini daripada material-material bangunan lainnya adalah:

1. Dapat Dilapisi

Kelebihan dari multipleks ini dari jenis lainnya yaitu mudah dilapisi. Material ini bisa dilapisi dengan berbagai jenis bahan seperti melamin, HPL hingga lapisan ultraviolet (UV). Ini memungkinkan karena kayu memiliki tekstur dan serat yang bagus serta mudah menyerap cairan.

2. Kuat dan Tidak Mudah Pecah

Material ini juga terkenal kuat dan tidak mudah pecah sehingga tentunya lebih awet. Nah, karena keunggulannya ini lah yang membuat plywood sering orang pilih sebagai bahan bangunan.

3. Mudah Dibentuk

Keunggulan selanjutnya dari material ini yaitu mudah untuk Anda bentuk. Apa pun itu bentuk furniture yang Anda inginkan, dengan plywood semuanya bisa terwujud. Mulai dari bentuk bundar, hati, trapesium, hingga persegi panjang, semuanya bisa Anda bentuk dengan material ini.

4. Memiliki Pilihan Variasi Ketebalan

Jenis material ini juga terkenal memiliki berbagai variasi ketebalan yang bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan. Adapun variasi tersebut antara lain 3 mm, 6 mm, 9 mm, 12 mm, 15 mm, 18 mm, hingga 40 mm.

5. Harga Terjangkau

Keunggulan dari multipleks ini selanjutnya yaitu harga yang tergolong terjangkau untuk kualitas yang luar biasa. Bahkan, saat Anda memiliki modal yang terbatas, Anda tetap bisa mendapatkan material bangunan berkualitas ini.

6. Mudah dalam Pengaplikasian

Plywood memiliki keunggulan mudah diaplikasikan untuk berbagai jenis furniture sesuai keinginan Anda. Berbagai jenis variasi penggunaannya untuk furniture, antara lain sofa dan lemari rak atau kabinet.

Baca Juga:  8 Jenis Atap Kanopi Terbaik dan Harganya (Lengkap dan Terbaru)

Bentuk permukaan dari material ini yang mendatar dan sama rata sehingga membuatnya sangat ideal sebagai bahan furniture tersebut. Selain itu, bentuknya yang datar juga memungkinkannya untuk Anda gunakan sebagai bahan kursi ruang kerja yang ramah lingkungan.

7. Aman untuk Instalasi Listrik

Penggunaan material besi sering sekali menjadi masalah, terutama jika digunakan untuk material instalasi listrik. Untuk itulah plywood hadir sebagai solusi dari masalah ini.

Multipleks in terbuat dari kayu sehingga termasuk bahan yang tidak mampu menghantarkan listrik. Hasilnya, material ini akan sangat cocok dan aman untuk Anda gunakan sebagai material pendukung untuk instalasi listrik.

8. Mudah dalam Perawatan

Keunggulan dari material ini yang terakhir yaitu mudah dalam perawatannya dan tidak rewel seperti besi. Sebab, besi mudah berkarat. Hal terpenting dalam proses perawatannya yaitu Anda hanya perlu memastikan bahwa bahan ini tetap bersih dan jauh dari tempat yang terlalu panas dan lembab.

Keadaan yang terlalu panas dan lembab bisa membuat bahan ini cepat lapuk dan rusak. Selain itu, kondisi yang terlalu lembab juga bisa menyebabkannya mudah terkena jamur dan akhirnya lapuk bahkan hancur.

plywood
Dapatkan plywood berkualitas dengan harga diskon khusus bulan ini di Ukur!

Telah Lebih Mengenal Apa itu Bahan Plywood?

Sekian pembahasan mengenai apa itu plywood, yang mana bahan ini punya harga terjangkau, namun kuat untuk bangunan dan furniture. Jadi, Anda bisa menggunakan material ini sebagai bahan dasar bangunan dan furniture di rumah.

Namun, jangan lupa untuk melakukan perawatan dengan teratur. Sebab, Anda dijamin tidak akan rugi menggunakan material ini.

Jika sedang mencari plywood, Anda bisa mendapatkannya di Ukur.com. Pasalnya, Ukur.com menyediakan berbagai jenis bahan bangunan, termasuk plywood. Anda juga bisa menemukan tools sanitary, furniture, hingga elektronik. Selain harganya terjangkau, merchant-nya terverifikasi sehingga akan aman untuk bertransaksi.