Partisi Dinding
2.3 / 5
Jual Partisi Dinding Murah Online Terbaik & Terlengkap
Partisi Dinding merupakan salah satu elemen konstruksi yang memiliki peranan penting dalam membagi ruangan pada hunian. Di samping penggunaannya sebagai penyekat ruangan, Partisi juga mampu memberikan kesan estetis dan menarik pada bangunan. Bahan yang digunakan sebagai material Partisi Dinding pun dapat dibilang beragam mulai dari kaca, kayu, gypsum, HPL, dan sebagainya. Dengan demikian, Partisi Dinding mampu disesuaikan pada desain serta konsep ruangan demi mendukung kenyamanan penghuni.
Fungsi dan Manfaat Penggunaan Partisi Dinding
Sebagai elemen penyekat ruangan, penggunaan Partisi Dinding memiliki beberapa manfaat. Di antaranya adalah sebagai berikut:
• Alternatif pembagi ruangan yang hemat biaya.
• Bersifat fleksibel dan praktis sehingga mampu diterapkan untuk berbagai jenis ruangan.
• Mampu memberikan privasi pada ruangan.
• Elemen pendukung konsep ruangan agar terlihat lebih elegan dan estetis.
• Memiliki berbagai bahan sesuai kebutuhan sekat atau dekorasi pada ruangan.
• Jenis Partisi Dinding tertentu mampu digunakan sebagai tempat penyimpanan barang.
Jenis-Jenis Partisi Dinding yang Sesuai Material Pembuatannya
UKUR menyediakan berbagai jenis Partisi Dinding terbaik untuk hunian Anda. Anda dapat memilih dan memperoleh beragam Partisi Dinding sebagai sekat maupun penambah nilai estetis pada ruangan. Selain itu, harga Partisi Dinding di UKUR juga sangat terjangkau sehingga dapat disesuaikan dengan kondisi budget pengadaan material konstruksi.
Mengenai jenisnya, berikut adalah beberapa jenis Partisi Dinding sesuai dengan komponen atau material pembuatannya:
1. Partisi Dinding Kaca
Jenis Partisi Dinding kaca biasanya diaplikasikan pada gedung-gedung perkantoran. Namun belakangan, Partisi Kaca kerap digunakan pada rumah modern minimalis demi memunculkan kesan estetis pada hunian.
2. Partisi Dinding Kayu
Di antara jenis material Partisi Dinding yang lain, kayu menjadi salah satu material yang paling banyak digunakan dalam pembuatan Partisi Dinding. Alasannya, terdapat banyak jenis kayu yang dapat diaplikasikan sebagai bahan dasar Partisi Kayu dengan desain dan kekuatan yang beragam.
3. Partisi Dinding Asbes
Meskipun saat ini Partisi Dinding asbes cukup jarang digunakan, namun jenis Partisi Dinding ini cukup jadi primadona karena harganya yang relatif terjangkau. Biasanya Partisi Dinding Asbes digunakan pada ruangan gudang atau ruangan penyimpanan lainnya.
4. Partisi Dinding Papan Blok
Berbeda dengan Partisi Dinding kayu pada umumnya, Partisi Dinding papan blok berupa kayu lembaran yang didesain dan ditata sedemikian rupa sebagai penyekat ruangan. Harga Partisi Dinding papan blok pun lebih terjangkau dibandingkan Partisi Dinding kayu.
5. Partisi Dinding Bata
Partisi Dinding bata masuk dalam kategori penyekat dinding permanen. Meski demikian, pemasangan Partisi Dinding bata terbilang mudah layaknya menyusun pondasi dalam konstruksi pada umumnya. Selain itu, Partisi Dinding bata juga tidak akan merusak struktur utama ruangan saat direnovasi atau dihancurkan.
6. Partisi Dinding Blok Roster Tanah Liat
Blok roster tanah liat kerap dijadikan Partisi Dinding hunian mengingat fungsi lainnya sebagai ventilasi udara. Sifat Partisi Dinding blok roster tanah liat adalah semi transparan sehingga mampu memberikan kesan elegan pada hunian. Jenis Partisi Dinding ini cocok digunakan pada ruangan yang memiliki konsep terbuka.
7. Partisi Dinding dari Material Buatan
Dalam beberapa tahun terakhir, jenis material buatan untuk Partisi Dinding cukup digemari karena memiliki sifat tahan lama. Contoh material buatan pada Partisi Dinding adalah Polycarbonate dan ACP (Aluminium Composite Panel).
Tips Memilih Partisi Dinding untuk Ruangan
Apabila Anda tertarik mengaplikasikan Partisi Dinding untuk ruangan, terdapat beberapa tips yang dapat diperhatikan. Di antaranya adalah:
• Untuk fleksibilitas hunian, sebaiknya pilih Partisi Dinding yang mudah digerakkan atau digeser. Ini cocok untuk hunian yang tidak terlalu luas.
• Partisi Dinding non-permanen dapat menjadi alternatif terbaik sebagai pembagi ruangan karena sifatnya praktis serta dapat disesuaikan untuk berbagai jenis hunian.
• Apabila kondisi ruangan terlalu kecil dan sempit, aplikasikan Partisi Dinding yang memiliki celah sebagai saluran udara. Konsep Partisi Dinding ini juga dapat digunakan sebagai pembatas ruang tamu dan dapur untuk memunculkan kesan elegan. Atau anda bisa juga memilih jenis movable partition.
• Untuk rumah minimalis, Partisi Dinding berdesain vertikal jadi salah satu solusi untuk memberikan kesan luas pada ruangan.
• Untuk jenis Partisi Dinding bercelah, letakkan tanaman hidup atau buku-buku untuk mempercantik dekorasi ruangan.
Beberapa tips di atas dapat dijadikan sebagai pedoman dalam mengaplikasikan Partisi Dinding agar hunian terasa lebih nyaman untuk keluarga.
Beli Partisi Dinding di UKUR, Dijamin Puas!
UKUR merupakan marketplace toko bahan bangunan online di Indonesia yang jual Partisi Dinding berkualitas dari berbagai jenis. Temukan tipe atau model Partisi Dinding yang tepat dan nikmati kemudahan belanja produk konstruksi di UKUR.
Aneka pilihan harga Partisi Dinding terbaik sesuai keinginan anda tersedia lengkap. Semua produk dijamin siap memenuhi kebutuhan anda. Belanja di UKUR juga ada banyak promo dan diskon, pasti hemat beli Partisi Dinding online di UKUR.
Nikmati beberapa keuntungan beli Partisi Dinding online di UKUR berikut ini:
• Banyak pilihan jenis dan tipe
• Mudah menemukan Partisi Dinding murah berkualitas
• Promo dan diskon bikin anda lebih hemat
• Pengiriman cepat dan mudah
• Bisa cicil 0% dari berbagai bank
• Produk bergaransi
Yuk cek produk Partisi Dinding yang ada. Nikmati murah dan praktisnya belanja di UKUR.
FAQ - Pertanyaan Umum Seputar Produk Partisi Dinding
Berikut adalah beberapa pertanyaan umum yang telah kami rangkum seputar produk Partisi Dinding.
Apa yang Dimaksud dengan Dinding Partisi?
Dinding partisi merupakan jenis panel dengan berbagai material yang fungsi utamanya adalah sebagai penyekat atau pemisah antara satu ruangan dan ruangan lain.
Apa itu Dinding Partisi Gypsum?
Dinding partisi gypsum merupakan jenis Partisi Dinding dari gypsum yang umumnya diaplikasikan pada ruangan properti komersial maupun gedung perkantoran. Dalam bidang konstruksi, Partisi Dinding Gypsum sering disebut sebagai drywall.
Bahan Partisi Apa Saja?
Bahan-bahan yang digunakan pada Partisi Dinding cukup beragam mulai dari kaca, kayu, asbes, gypsum, papan blok, kalsiboard, hingga material campuran lainnya.
Apa Fungsi dari Partisi dalam Ruangan Interior?
Fungsi utama Partisi Dinding adalah sebagai penyekat dan pemisah antar ruangan. Namun pada rumah minimalis, Partisi Dinding sekaligus dapat berfungsi sebagai elemen dekorasi ruangan.
Apakah Partisi Gypsum Tahan Air?
Partisi Dinding gypsum terkenal karena memiliki ketahanan terhadap air sehingga sering digunakan untuk penyekat ruangan lembab seperti kamar mandi, gudang, dan dapur.
Berapa Biaya Pemasangan Partisi Dinding Kaca?
Biaya pemasangan Partisi Dinding kaca berbeda satu sama lain tergantung ukuran, tingkat kerumitan, dan faktor lainnya. Adapun rata-rata biaya pemasangan Partisi Dinding kaca adalah Rp350.000,00 - Rp900.000,00 per meter persegi.
Dinding Partisi/ Wall Kamuflase / Invisible Wall /Partisi. | Rp 7.507.500 |
Dinding Partisi/ Wall Kamuflase / Invisible wall /Partisi. | Rp 7.392.000 |
EXHAUST WALL FAN KIPAS ANGIN PARTISI DINDING 12 INCH SEKAI WEF 1290 | Rp 335.500 |
Glass Clip Penjepit Kaca Partisi Dinding Tembok Sekat Pembatas Weldom | Rp 113.000 |
Guninco Floating N Rak Dinding Kayu Tempat Partisi Ruangan Rak Buku | Rp 230.000 |
Kisi kisi wall panel echo wood partisi dinding 2,90m | Rp 185.000 |
Kisi Kisi Wall panel Partisi Dinding ECHO WOOD | Rp 185.000 |
Lem Perekat Serbaguna Pengganti Paku Dan Sekrup Cairan Penempel Partisi Lantai Stop Kontak Dinding Kaca Kayu Keramik | Rp 9.500 |
Panel Dinding LW-02 Partisi Wallpanel | Rp 190.000 |
partisi dinding pvc anti air perlembar | Rp 274.300 |
partisi dinding spandek polos | Rp 329.000 |
partisi dinding spandek polos | Rp 2.220.000 |