Besi Siku
4.9 / 5
Jual Besi Siku Murah Online Terbaik & Terlengkap
Besi Siku merupakan sebuah besi berpenampang dengan sudut 90 derajat atau membentuk huruf L yang sering digunakan dalam kegiatan konstruksi. Dapat dikatakan bahwa Besi Siku menjadi material konstruksi yang sangat penting karena fungsinya yang beragam. Dalam industri konstruksi, Besi Siku sering disebut juga sebagai L-Bracket atau Angle Bar. Material utama pembuatan Besi Siku umumnya adalah logam besi atau campuran logam lain yang memiliki lapisan anti karat sehingga awet digunakan dalam jangka panjang.
Kelebihan dan Kekurangan Penggunaan Besi Siku dalam Bidang Konstruksi
Dalam penggunaan di industri konstruksi maupun non-konstruksi, Besi Siku memiliki kelebihan dan kekurangan.
Adapun kelebihan penggunaan Besi Siku adalah sebagai berikut:
• Memiliki daya tahan yang sangat baik karena material pembuatnya dari plat besi berkualitas.
• Tahan terhadap karat sehingga cocok untuk penggunaan jangka panjang.
• Memiliki dimensi yang bervariasi.
• Mudah dibentuk untuk berbagai keperluan industri konstruksi.
• Serbaguna karena dapat digunakan untuk pekerjaan struktural maupun arsitektural.
Sementara itu, kelemahan penggunaan Besi Siku adalah sebagai berikut:
• Harga yang relatif mahal.
• Butuh waktu yang relatif lama dalam pengaplikasian untuk bidang konstruksi.
Jenis-Jenis Besi Siku yang Sering Digunakan
Ada cukup banyak jenis Besi Siku yang sering diaplikasikan untuk sebagai material konstruksi maupun kebutuhan lainnya. Hal inilah yang membuat Besi Siku cukup diminati karena dapat disesuaikan dengan keperluan konstruksi.
Sebelum itu, apabila Anda ingin berbelanja Besi Siku dengan kualitas terbaik, maka UKUR mampu memberikan solusi paling tepat dalam penyediaan Besi Siku dan jenis perlengkapan konstruksi lainnya. Pasalnya ada banyak merchant yang menjual Besi Siku berbagai jenis serta kualitas demi memenuhi kebutuhan Anda. Selain itu, beli Besi Siku di UKUR juga sangat mudah sehingga dijamin Anda akan memperoleh kepuasan belanja Besi Siku dan material konstruksi lainnya.
Berikut adalah beberapa jenis Besi Siku yang sering digunakan dalam bidang industri konstruksi maupun non-konstruksi.
1. Besi Siku Sama Sisi
Seperti namanya, jenis Besi Siku sama sisi memiliki panjang sisi yang sama. Contohnya adalah Besi Siku sama sisi berukuran 20mm x 20mm, 60mm x 60mm, dan seterusnya.
2. Besi Siku Tidak Sama Sisi
Besi Siku Tidak Sama Sisi memiliki ukuran sisi yang berbeda satu sama lain. Contohnya adalah 100mm x 75mm dengan lebar 15mm.
3. Besi Siku Berlubang
Besi Siku Berlubang memiliki ciri khas terdapat lubang-lubang di bagian sisinya. Fungsi dari lubang tersebut adalah sebagai tempat perekatan mur/baut. Mengenai ukurannya, Besi Siku berlubang memiliki berbagai ukuran sesuai dengan kebutuhan konstruksi bangunan.
Sementara itu, apabila dilihat dari material pembuatannya, jenis Besi Siku dapat dikategorikan menjadi tiga. Penjelasannya adalah sebagai berikut:
1. Low Carbon Steel
Merupakan jenis Besi Siku rendah karbon yang digunakan untuk pembuatan material furniture. Ciri-cirinya adalah berukuran tipis dan kecil serta terdapat lengkungan tepat di bagian tengahnya.
2. Mid Carbon Steel
Merupakan jenis Besi Siku yang biasanya digunakan untuk konstruksi bangunan. Jenis Besi Siku ini sering disebut baja profil siku.
3. Medium Carbon Steel
Merupakan jenis Besi Siku dengan tingkat karbon sedang dan memiliki durabilitas tinggi serta tahan terhadap segala jenis karat (stainless steel). Dari tampilan fisik, jenis Besi Siku ini memiliki warna yang lebih mengkilap, mulus, dan mudah dibersihkan.
Contoh Pengaplikasian Besi Siku untuk Kebutuhan Sehari-Hari
Berikut adalah beberapa contoh penggunaan Besi Siku sebagai material konstruksi yang sering ditemukan sehari-hari:
• Rak besi.
• Besi penopang rak gantung pada dinding.
• Struktur menara tandon air.
• Kerangka untuk daun pintu.
• Pagar besi.
• Konstruksi tangga bangunan.
• Berbagai furniture rumah.
Beli Besi Siku di UKUR, Jaminan Kepuasan!
UKUR merupakan marketplace toko bahan bangunan online di Indonesia yang jual Besi Siku berkualitas dari berbagai jenis. Temukan tipe atau model Besi Siku yang tepat dan nikmati kemudahan belanja produk konstruksi di UKUR.
Aneka pilihan harga Besi Siku terbaik sesuai keinginan anda pasti tersedia. Semua produk dijamin siap memenuhi kebutuhan anda. Belanja di UKUR juga ada banyak promo dan diskon, pasti hemat beli Besi Siku online di UKUR.
Nikmati beberapa keuntungan beli Besi Siku online di UKUR berikut ini:
• Banyak pilihan jenis dan tipe
• Mudah menemukan Besi Siku murah berkualitas
• Promo dan diskon bikin anda lebih hemat
• Pengiriman cepat dan mudah
• Bisa cicil 0% dari berbagai bank
• Produk bergaransi
Yuk cek produk Besi Siku yang ada. Nikmati murah dan praktisnya belanja di UKUR.
FAQ - Pertanyaan Umum Seputar Produk Besi Siku
Berikut adalah beberapa pertanyaan umum yang telah kami rangkum seputar produk Besi Siku.
Apakah Besi Siku Kuat?
Salah satu alasan kenapa banyak konstruksi bangunan yang menggunakan Besi Siku sebagai material adalah karena kekuatannya. Besi Siku terkenal sangat kuat karena berasal dari plat besi ataupun campuran logam lainnya.
Berapa Ketebalan Besi Siku?
Besi Siku memiliki ketebalan rata-rata sekitar 1,4 mm sampai 3,4 mm. Namun untuk proyek pekerjaan konstruksi skala besar, ukuran ketebalan Besi Siku dapat lebih dari itu.
Apakah Besi Siku Bisa di Las?
Meskipun terkenal kuat, Besi Siku tetap dapat melalui proses pengelasan atau dapat dilas. Namun pengelasan Besi Siku tidak boleh dilakukan sembarangan agar mendapatkan hasil sambungan yang sempurna. Sudut terbaik untuk pengelasan Besi Siku adalah 45 - 50 derajat.
Apakah Besi Siku Anti Karat?
Ya, rata-rata Besi Siku memiliki sifat anti karat sehingga cocok untuk penggunaan jangka panjang.
Apa Nama Besi Buat Rak?
Besi yang digunakan dalam pembuatan rak adalah Besi Siku berlubang. Jenis Besi Siku ini memiliki lubang di bagian sisinya sebagai tempat untuk mengaitkan mur/baut.
Berapa Panjang 1 Batang Besi Siku?
Rata-rata panjang Besi Siku yang sesuai dengan Standar Nasional Indonesia (SNI) adalah 6 meter.
Besi Siku 70 - Via Bank Trf | Rp 646.800 |
Besi Siku 100 - Via Bank Trf | Rp 1.432.200 |
Besi Siku 60 - Via Bank Trf | Rp 462.000 |
besi siku unp plat strip dll | Rp 15.000 |
besi siku ukuran 30 x 3 per lonjor | Rp 70.000 |
Besi Siku 30 - Via Bank Trf | Rp 100.100 |
10 Pcs Plat Z S Jepit Kaca Set Sekrup Klem Siku Besi Penjepit Penahan Cermin Pintu Lemari Kaca Dinding Kayu | Rp 20.000 |
10pcs Plat Siku Siku Penyangga Rak Dinding Plat Besi Siku Lubang | Rp 65.000 |
Ambalan Siku L Besi Galvanis 2 X 3 Cm | Rp 5.000 |
Ambalan Siku L Besi Galvanis 4 X 1.5 Cm | Rp 4.000 |
Angle Angel Clip Plat Besi Siku L Paku Tembak Ramset Plafon Beton 50Bh | Rp 40.000 |
ATS Siku Tukang 30 cm Penggaris Besi Pasekon 12" Alat Ukur Meteran | Rp 15.500 |